{49} Al-Hujurat / الحجرات | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | الذاريات / Adh-Dhariyat {51} |
Tafsir Al-Qur’an Surat Qaf ق (Qaaf) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 50 Tafsir ayat Ke 41.
وَاسْتَمِعْ يَوْمَ يُنَادِ الْمُنَادِ مِنْ مَكَانٍ قَرِيبٍ ﴿٤١﴾
wastami’ yauma yunādil-munādi mim makāning qarīb
QS. Qaf [50] : 41
Dan dengarkanlah (seruan) pada hari (ketika) penyeru (malaikat) menyeru dari tempat yang dekat.
Wahai Rasul, dengarkanlah seruan di hari malaikat menyerumu dengan tiupan sangkakala di tempat yang dekat. Di hari terdengarnya seruan untuk bangkit dengan benar tidak ada keraguan padanya. Hari itu, hari keluarnya ahli kubur dari kuburannya.
Firman Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى:
Dan dengarkanlah (hai Muhammad) (seruan) pada hari penyeru (malaikat) menyeru dari tempat yang dekat. (Qaf: 41)
Qatadah mengatakan, Ka’bul Ahbar pernah mengatakan bahwa Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى memerintahkan kepada seorang malaikat untuk berseru dari atas kubah Baitul Maqdis, “Hai tulang-tulang yang telah hancur dan sendi-sendi yang telah terputus-putus, sesungguhnya Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى telah memerintahkan kepada kalian untuk bangkit bergabung guna menjalani peradilan.”
{وَاسْتَمِعْ} “Dan dengarkanlah,” dengan hatimu seruan malaikat yang menyeru, dia adalah malaikat Israfil j ketika meniup sangkakala, {مِنْ مَكَانٍ قَرِيبٍ} “dari tempat yang dekat,” yaitu di bumi.
Dan dengarkanlah seruan pada hari kiamat, ketika penyeru, yaitu malaikat israfil, menyeru dari tempat yang dekat, sehingga mudah terdengar oleh sekalian makhluk, agar mereka berkumpul di padang mahsyar untuk dihisab dan menerima pembalasan. 42. Yaitu pada hari ketika mereka mendengar suara dahsyat dengan sebe-narnya. Itulah hari keluar dari kubur.
Qaf Ayat 41 Arab-Latin, Terjemah Arti Qaf Ayat 41, Makna Qaf Ayat 41, Terjemahan Tafsir Qaf Ayat 41, Qaf Ayat 41 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan Qaf Ayat 41
Tafsir Surat Qaf Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45
Raih pahala amal jariyah dengan cara membagikan (share) konten ini kepada yang lainnya. Nabi Shalallahu Alaihi Wa Sallam bersabda:
من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه
"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)
Jazakumullahu Khayran