{51} Adh-Dhariyat / الذاريات | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | النجم / An-Najm {53} |
Tafsir Al-Qur’an Surat At-Thur الطور (Bukit) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 52 Tafsir ayat Ke 11.
فَوَيْلٌ يَوْمَئِذٍ لِلْمُكَذِّبِينَ ﴿١١﴾
fa wailuy yauma`iżil lil-mukażżibīn
QS. At-Thur [52] : 11
Maka celakalah pada hari itu bagi orang-orang yang mendustakan.
Maka kebinasaan pada hari ini bagi orang-orang yang mendustakan akan benar-benar menjadi kenyataan, yaitu bagi orang-orang yang selalu bergelimang bermain-main dengan kebatilan. Mereka selalu menjadikan agama bahan olok-olok dan permainan.
Firman Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى:
Maka kecelakaan yang besarlah di hari itu bagi orang-orang yang mendustakan. (Ath-Thur: 11)
Artinya, celakalah mereka karena azab dan pembalasan serta siksaan Allah yang ditimpakan kepada mereka.
فَوَيْلٌ يَوْمَئِذٍ لِلْمُكَذِّبِينَ”Maka kecelakaan yang besarlah di hari itu bagi orang-orang yang mendustakan.” اَلْوَيْلُ adalah kata menyeluruh yang mencakup berbagai macam siksaan, kesedihan, azab, dan rasa takut.
11-12. Ketika azab itu datang, maka celakalah pada hari itu bagi orang-orang yang mendustakan ayat-ayat Allah, terutama yang terkait dengan keesaan-Nya dan keniscayaan kiamat. Mereka itulah orang-orang yang terus bermain-main dalam kebatilan dan perbuatan dosa
At-Thur Ayat 11 Arab-Latin, Terjemah Arti At-Thur Ayat 11, Makna At-Thur Ayat 11, Terjemahan Tafsir At-Thur Ayat 11, At-Thur Ayat 11 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan At-Thur Ayat 11
Tafsir Surat At-Thur Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45 | 46 | 47 | 48 | 49
Raih pahala amal jariyah dengan cara membagikan (share) konten ini kepada yang lainnya. Nabi Shalallahu Alaihi Wa Sallam bersabda:
من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه
"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)
Jazakumullahu Khayran