{53} An-Najm / النجم | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | الرحمن / Ar-Rahman {55} |
Tafsir Al-Qur’an Surat Al-Qamar القمر (Bulan) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 54 Tafsir ayat Ke 51.
وَلَقَدْ أَهْلَكْنَا أَشْيَاعَكُمْ فَهَلْ مِنْ مُدَّكِرٍ ﴿٥١﴾
wa laqad ahlaknā asy-yā’akum fa hal mim muddakir
QS. Al-Qamar [54] : 51
Dan sungguh, telah Kami binasakan orang yang serupa dengan kamu (kekafirannya). Maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?
Telah Kami binasakan umat yang serupa dengan kalian dalam kekufuran, dari umat-umat sebelumnya. Maka dari itu, adakah orang yang mau mengambil pelajaran dari siksa dan azab yang telah menimpa mereka?
Firman Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى:
Dan sesungguhnya telah Kami binasakan orang yang serupa dengan kamu. (Al-Qamar: 51)
Yaitu orang-orang yang semisal dengan kamu dari kalangan umat-umat terdahulu yang mendustakan para rasul.
Maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran? (Al-Qamar: 51)
Yakni adakah orang yang mengambil pelajaran dari kehinaan yang telah ditimpakan oleh Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى terhadap mereka dan azab yang telah ditakdirkan oleh Allah terhadap mereka. Semakna dengan apa yang disebutkan oleh Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى dalam ayat lain melalui firman-Nya:
Dan dihalangi antara mereka dengan apa yang mereka ingini sebagaimana yang dilakukan terhadap orang-orang yang serupa dengan mereka pada masa dahulu. (Saba: 54)
وَلَقَدْ أَهْلَكْنَا أَشْيَاعَكُمْ “Dan sungguh telah Kami binasakan orang yang serupa dengan kamu,” dari kalangan umat-umat sebelum kalian yang mengetahui seperti halnya kalian dan mendustakan seperti halnya kalian, فَهَلْ مِنْ مُدَّكِرٍ “maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?” Orang yang mau mengambil pelajaran yang mengetahui sunnatullah dalam membinasakan orang-orang buruk, karena mereka itu sama, tidak ada perbedaan antara kedua golongan tersebut.
Azab atas kaum-kaum terdahulu membuktikan betapa Allah mahakuasa. Dan sungguh, telah kami binasakan orang yang kekafirannya serupa dengan kamu, wahai kaum musyrik mekah. Maka, adakah di antara kamu orang yang mau mengambil pelajaran dari peristiwa-peristiwa itu’52-53. Kami juga mengetahui apa saja yang berkaitan dengan mereka. Dan untuk membuktikan perilaku mereka, segala sesuatu yang telah mereka perbuat kapan dan di mana pun tercatat dengan rinci oleh malaikat kami dalam buku-buku catatan. Dan di samping itu, segala sesuatu baik yang kecil dan remeh maupun yang besar dan penting tertulis di sana dengan rinci.
Al-Qamar Ayat 51 Arab-Latin, Terjemah Arti Al-Qamar Ayat 51, Makna Al-Qamar Ayat 51, Terjemahan Tafsir Al-Qamar Ayat 51, Al-Qamar Ayat 51 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan Al-Qamar Ayat 51
Tafsir Surat Al-Qamar Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45 | 46 | 47 | 48 | 49 | 50 | 51 | 52 | 53 | 54 | 55
Raih pahala amal jariyah dengan cara membagikan (share) konten ini kepada yang lainnya. Nabi Shalallahu Alaihi Wa Sallam bersabda:
من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه
"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)