{54} Al-Qamar / القمر | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | الواقعة / Al-Waqi’ah {56} |
Tafsir Al-Qur’an Surat Ar-Rahman الرحمن (Yang Maha Pemurah) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 55 Tafsir ayat Ke 62.
وَمِنْ دُونِهِمَا جَنَّتَانِ ﴿٦٢﴾
wa min dụnihimā jannatān
QS. Ar-Rahman [55] : 62
Dan selain dari dua surga itu ada dua surga lagi.
Selain dari dua surga itu ada dua surga lagi. Maka nikmat Tuhan kalian (jin dan manusia) yang manakah yang akan kalian dustakan?
Kedua surga ini selain dari kedua surga yang telah disebutkan sebelumnya, tetapi kelas, keutamaan, dan kedudukannya masih berada di bawah kedua surga yang sebelumnya, berdasarkan nas Al-Qur’an, yaitu firman Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى:
Dan selain dari dua surga itu ada dua surga lagi. (Ar-Rahman: 62)
Dalam pembahasan yang lalu telah disebutkan dalam suatu hadis bahwa ada dua surga yang semua wadah dan segala sesuatunya dari emas. dan dua surga yang semua wadah dan segala sesuatunya dari perak. Kedua surga yang pertama bagi kaum Muqarrabin, sedangkan kedua surga lainnya bagi Ashabul Yamin. Abu Musa mengatakan bahwa dua surga dari emas bagi kaum Muqarrabin dan dua surga dari perak bagi Ashabul Yamin.
Ibnu Abbas mengatakan sehubungan dengan makna firman-Nya: Dan selain dari dua surga itu ada dua surga lagi. (Ar-Rahman: 62) Yakni dua surga yang tingkatannya berada di bawah kedua surga yang sebelumnya.
Ibnu Zaid mengatakan bahwa kedua surga yang terakhir berada di bawah kedua surga yang pertama dalam hal keutamaannya.
Dalil yang menunjukkan kemuliaan kedua surga yang pertama di atas kedua surga yang lainnya dapat ditinjau dari berbagai alasan, yang salah satunya ialah bahwa Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى menyebutkan gambaran tentang kedua surga yang pertama sebelum kedua surga yang terakhir ini, dan pendahuluan ini mengandung pengertian lebih dipentingkan. Kemudian disebutkan oleh firman-Nya:
Dan selain dari dua surga itu ada dua surga lagi. (Ar-Rahman: 62)
Ini jelas menunjukkan kemuliaan dan ketinggian yang diprioritaskan melebihi yang berikutnya. Pada kedua surga yang pertama disebutkan oleh firman-Nya:
kedua surga itu mempunyai aneka pepohonan dan buah-buahan. (Ar-Rahman: 48)
وَمِنْ دُونِهِمَا جَنَّتَانِ “Dan selain dari surga itu ada dua surga lagi” yang terbuat dari perak, yakni bentuk bangunan, perhiasan, bejana-bejana dan apa yang ada pada keduanya yang diperuntukkan bagi golongan kanan. Kedua surga tersebut مُدْهَامَّتَانِ “(kelihatan) hijau tua warnanya,” yakni keduanya berwarna hijau pekat karena sangat hijau dan subur. فِيهِمَا عَيْنَانِ نَضَّاخَتَانِ “Di dalam kedua surga itu ada dua mata air yang memancar,” yakni memancur. فِيهِمَا فَاكِهَةٌ “Di dalam keduanya ada (macam-macam) buah-buahan” dari berbagai macam jenis buah-buahan, khususnya kurma dan delima yang memiliki sangat banyak manfaat dan kegunaannya.
62-63. Bila pada ayat yang lalu Allah menjelaskan keadaan surga, pada ayat ini dia menerangkan suasana surga yang lain lagi. Dan selain dari dua surga yang telah dijelaskan itu masih ada dua surga lagi. Maka, wahai manusia dan jin, nikmat tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan’62-63
Ar-Rahman Ayat 62 Arab-Latin, Terjemah Arti Ar-Rahman Ayat 62, Makna Ar-Rahman Ayat 62, Terjemahan Tafsir Ar-Rahman Ayat 62, Ar-Rahman Ayat 62 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan Ar-Rahman Ayat 62
Tafsir Surat Ar-Rahman Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45 | 46 | 47 | 48 | 49 | 50 | 51 | 52 | 53 | 54 | 55 | 56 | 57 | 58 | 59 | 60 | 61 | 62 | 63 | 64 | 65 | 66 | 67 | 68 | 69 | 70 | 71 | 72 | 73 | 74 | 75 | 76 | 77 | 78
Raih pahala amal jariyah dengan cara membagikan (share) konten ini kepada yang lainnya. Nabi Shalallahu Alaihi Wa Sallam bersabda:
من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه
"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)