{66} At-Tahrim / التحريم | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | القلم / Al-Qalam {68} |
Tafsir Al-Qur’an Surat Al-Mulk الملك (Kerajaan) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 67 Tafsir ayat Ke 19.
أَوَلَمْ يَرَوْا إِلَى الطَّيْرِ فَوْقَهُمْ صَافَّاتٍ وَيَقْبِضْنَ ۚ مَا يُمْسِكُهُنَّ إِلَّا الرَّحْمَـٰنُ ۚ إِنَّهُ بِكُلِّ شَيْءٍ بَصِيرٌ ﴿١٩﴾
a wa lam yarau ilaṭ-ṭairi fauqahum ṣāffātiw wa yaqbiḍn, mā yumsikuhunna illar-raḥmān, innahụ bikulli syai`im baṣīr
QS. Al-Mulk [67] : 19
Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang mengembangkan dan mengatupkan sayapnya di atas mereka? Tidak ada yang menahannya (di udara) selain Yang Maha Pengasih. Sungguh, Dia Maha Melihat segala sesuatu.
Apakah orang-orang kafir itu lalai dan tidak memperhatikan burung-burung yang ada di atas mereka mengembangkan sayapnya ketika terbang dan terkadang mengatupkannya? Tidak ada yang dapat menahannya di udara kecuali hanya Allah yang Maha Pengasih. Sesungguhnya, Dia Maha Melihat segala sesuatu, penciptaan-Nya tidak memiliki cacat dan cela. Maka siapakah yang akan kalian jadikan sebagai penolong dan pelindung dari siksa Allah selain Allah yang Maha Pemurah jika Dia menghendaki siksaan terhadap kalian? Tidak lain yang kalian sangka itu adalah tipu daya dan kesesatan dari setan. Bahkan, siapakah yang akan memberi rezeki kepada kalian jika Allah menahannya serta tidak memberikannya pada kalian? Akan tetapi, orang-orang kafir itu tetap saja dalam kesesatan dan kedurhakaan. Mereka tidak mau mendengarkan kebenaran serta tidak mau mengikutinya, hal ini disebabkan kesombongan mereka dan jauh dari kebenaran.
Kemudian disebutkan dalam firman berikutnya:
Dan apakah mereka tidak memperhatikan burung-burung yang mengembangkan dan mengatupkan sayapnya di atas mereka? (Al-Mulk: 19)
Maksudnya, adakalanya burung itu mengembangkan sayapnya di udara dan adakalanya mengatupkannya.
Tidak ada yang menahannya (di udara) selain Tuhan Yang Maha Pemurah. (Al-Mulk: 19)
Yaitu melalui apa yang telah Dia tundukkan di udara bagi burung sebagai rahmat dan kelembutan-Nya.
Sesungguhnya Dia Maha Melihat segala sesuatu. (Al-Mulk: 19)
Yakni hal-hal yang bermaslahat bagi segala sesuatu dari makhluk-makhluk-Nya. Ayat ini semakna dengan apa yang disebutkan oleh firman-Nya:
Tidakkah mereka memperhatikan burung-burung yang dimudahkan terbang di angkasa bebas. Tidak ada yang menahannya selain dari Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman. (An-Nahl: 79)
Ini adalah teguran dan dorongan agar memperhatikan kondisi burung yang ditundukkan Allah جَلَّ جَلالُهُ,Allah جَلَّ جَلالُهُmenundukkan udara dan angin untuknya. Burung mengepakkan sayapnya untuk terbang dan menjaganya agar tidak jatuh ke tanah. Burung tetap bertasbih ketika berada di udara dan mengulangulangnya sesuai kehendak dan keperluannya. {مَا يُمْسِكُهُنَّ إِلا الرَّحْمَنُ} “Tidak ada yang menahannya (di udara) selain Yang Maha Pemurah.” Dialah yang menundukkan langit bagi burung, anatomi tubuhnya dirancang oleh Allah جَلَّ جَلالُهُdalam bentuk yang bisa membuatnya terbang. Siapa pun yang memperhatikan dan merenungkan kondisi burung, akan mengetahui bahwa burung itu menunjukkan kekuasaan Allah Yang Maha Pencipta serta perhatianNya. Hanya Dia semata yang berhak disembah. {إِنَّهُ بِكُلِّ شَيْءٍ بَصِيرٌ} “Sesungguhnya Dia Maha Melihat segala sesuatu.” Dialah yang mengatur hamba-hamba-Nya dengan segala sesuatu yang sesuai bagi mereka sebagaimana tuntutan hikmahNya.
Pada bagian awal surah ini telah disinggung kuasa Allah di langit. Ayat ini menegaskan kembali hal tersebut: tidakkah mereka yaitu kaum musyrik mekah dan siapa saja yang meragukan kuasa Allah, memperhatikan burung-burung ketika terbang yang selalu mengembangkan dan mengatupkan sayapnya di atas mereka’ tidak ada yang menahannya burung-burung itu di udara selain yang maha pengasih tuhan pelimpah rahmat bagi segala makhluk. Sungguh, dia maha melihat segala sesuatu dan maha mengetahui bagaimana menciptakan segala sesuatu. 20. Kaum musyrik mekah sering kali mengandalkan kekuatan material atau berhala-berhala yang mereka sembah sebagai pembela mereka. Ayat ini menampik klaim tersebut atau siapakah yang akan kamu andalkan untuk menjadi bala tentara dan pembela bagimu yang dapat membelamu selain Allah yang maha pengasih’ orang-orang kafir itu hanyalah dalam keadaan tertipu.
Al-Mulk Ayat 19 Arab-Latin, Terjemah Arti Al-Mulk Ayat 19, Makna Al-Mulk Ayat 19, Terjemahan Tafsir Al-Mulk Ayat 19, Al-Mulk Ayat 19 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan Al-Mulk Ayat 19
Tafsir Surat Al-Mulk Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30
Raih pahala amal jariyah dengan cara membagikan (share) konten ini kepada yang lainnya. Nabi Shalallahu Alaihi Wa Sallam bersabda:
من دَلَّ على خيرٍ فله مثلُ أجرِ فاعلِه
"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893)