Inilah Kewajiban Orang Tua / Wali Terhadap Anak-Anaknya

Berkata Syaikh bin Baz rahimahullah, “والواجب على الآباء والأمهات والإخوة الكبار أن يكونوا عوناً لأولادهم على التفقه في الدين، والتعلم، والعناية بطلب العلم.” “Menjadi sebuah kewajiban bagi para ayah, ibu dan saudara-saudara sekalian untuk membantu putra-putrinya dalam memahami ilmu agama, belajar dan semestinya mereka juga perhatian terhadap upaya mencari ilmu agama.” Majmu’ al-Fatawa 8/279

Di Antara Sebab Masuk SURGA Adalah Bersikap Baik Kepada Anak

Berkata Syaikh Ibnu Sholih Al Utsaimin رحمه الله, مُلاطَفَةُ الصِّبْيانِ والرَّحمةُ بِهِم مِن أسْباب دُخول الجنَّة والنَّجاةِ مِن النَّار “Berlemah lembut dan kasih sayang kepada anak, merupakan sebab yang bisa mengantarkan seseorang ke dalam surga dan selamat dari siksa api neraka. “ Syarah Riyadus Sholihin 3/113

Sesungguhnya Pendidikan Itu Berawal Dari Rumah

Berkata al-Allamah Ibnu Baadis rahimahullah, ‏” البيت هو المدرسة الأولى والمصنع الأصلي لتكوين الرجال ، وتديّن الأم هو أساس حفظ الدّين والخلق “‏ “Rumah adalah sekolah pertama dan Wadah inti dalam membentuk generasi muda, sedangkan kesalehan Ibu merupakan dasar yang paling pokok dalam penjagaan agama dan akhlak.” (al-Atsar 4/201)

Do’a Nabi Ibrahim Untuk Keberkahan Negara

Do’a Nabi Ibrahim Untuk Keberkahan Negara وَإِذْ قَالَ إِبْرَاهِيمُ رَبِّ اجْعَلْ هَٰذَا بَلَدًا آمِنًا وَارْزُقْ أَهْلَهُ مِنَ الثَّمَرَاتِ مَنْ آمَنَ مِنْهُمْ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ Dan (ingatlah), ketika Ibrahim berdoa: “Ya Rabbku jadikanlah negeri ini negeri yang aman dan berilah rezeki dari buah-buahan kepada penduduknya yaitu di antara mereka yang beriman kepada Allah dan hari kemudian.” … Read more

Ajarkan Anak-Anakmu Shalat

Ajarkan Anak-Anakmu Shalat Sesuai dengan SIFAT SHALAT NABI ﷺ . “Suruhlah anak kalian shalat ketika berumur tujuh tahun. Dan pukullah mereka ketika berusia sepuluh tahun (jika mereka meninggalkan shalat). Dan pisahkanlah tempat tidur mereka (antara anak laki-laki dan anak perempuan).” [HR. Abu Dawud No.495] . Pukulan yang dimaksud adalah pukulan yang TIDAK melukai atau mencederai. … Read more