Jangan Berharap Datangnya Kematian

Dari Anas bin Malik radhiallahu’anhu, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda,

لا يَتَمَنَّيَنَّ أحَدُكُمُ المَوْتَ مِن ضُرٍّ أصابَهُ، فإنْ كانَ لا بُدَّ فاعِلًا، فَلْيَقُلِ: اللَّهُمَّ أحْيِنِي ما كانَتِ الحَياةُ خَيْرًا لِي، وتَوَفَّنِي إذا كانَتِ الوَفاةُ خَيْرًا لِي

“Janganlah salah seorang di antara kalian mengharapkan kematian karena bahaya yang menimpanya. Jika ia ingin berharap mati, maka hendaknya mengatakan: ‘Ya Allah, hidupkanlah aku jika hidup itu lebih baik bagiku, dan matikanlah aku jika mati itu lebih baik bagiku.'”
(HR. Bukhari no.5671, Muslim no. 2680)