| {53} An-Najm / النجم | الْقُرْآنُ الْكَرِيْمُ | الرحمن / Ar-Rahman {55} |
Tafsir Al-Qur’an Surat Al-Qamar القمر (Bulan) lengkap dengan tulisan arab latin, arti dan terjemah Bahasa Indonesia. Surah ke 54 Tafsir ayat Ke 48.
يَوْمَ يُسْحَبُونَ فِي النَّارِ عَلَىٰ وُجُوهِهِمْ ذُوقُوا مَسَّ سَقَرَ ﴿٤٨﴾
yauma yus-ḥabụna fin-nāri ‘alā wujụhihim, żụqụ massa saqar
QS. Al-Qamar [54] : 48
Pada hari mereka diseret ke neraka pada wajahnya. (Dikatakan kepada mereka), “Rasakanlah sentuhan api neraka.”
Sesungguhnya, orang-orang yang berdosa berada dalam kesesatan dan azab. (Ingatlah) pada hari mereka diseret ke neraka dengan muka di bawah. Dikatakan kepada mereka, “Rasakanlah pedihnya azab neraka Jahanam.”
Kemudian Allah سُبْحَانَهُ وَ تَعَالَى berfirman:
(Ingatlah) pada hari mereka diseret ke neraka pada wajahnya. (Al-Qamar: 48)
Yakni sebagaimana mereka berada dalam kegelapan, keragu-raguan, dan kebimbangan, maka mereka mendapat balasan neraka; dan sebagaimana mereka sesat, maka mereka diseret masuk ke dalam neraka dengan muka di bawah. Mereka tidak mengetahui ke manakah mereka dibawa, dan dikatakan kepada mereka dengan nada kecaman dan cemoohan:
Rasakanlah sentuhan api neraka! (Al-Qamar: 48)
يَوْمَ يُسْحَبُونَ فِي النَّارِ عَلَى وُجُوهِهِمْ”(Ingatlah) pada hari mereka diseret ke neraka atas muka mereka,” yang merupakan bagian tubuh mereka yang terhormat, kepedihan neraka jauh lebih pedih dari yang lainnya. Mereka pun bersedih dan berduka karena siksaan itu. ذُوقُوا مَسَّ سَقَرَ “(Dikatakan kepada mereka), ‘Rasakanlah sentuhan api neraka’,” artinya, rasakanlah kepedihan, hamburan, kemurkaan, serta kobaran api neraka.
Pada hari mereka yang kafir itu diseret ke neraka pada wajahnya, dikatakan kepada mereka, ‘rasakanlah sentuhan api neraka yang sangat panas itu. ’49-50. Apa yang terjadi pada semua makhluk sudah ditetapkan oleh Allah. Sungguh, kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran, yaitu suatu sistem dan ketentuan yang telah ditetapkan. Dan ketahuilah bahwa semua perintah kami yang menyangkut apa pun hanyalah diungkapkan dengan satu perkataan yang mudah dan cepat, seperti kejapan mata.
Al-Qamar Ayat 48 Arab-Latin, Terjemah Arti Al-Qamar Ayat 48, Makna Al-Qamar Ayat 48, Terjemahan Tafsir Al-Qamar Ayat 48, Al-Qamar Ayat 48 Bahasa Indonesia, Isi Kandungan Al-Qamar Ayat 48
Tafsir Surat Al-Qamar Ayat: 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 | 31 | 32 | 33 | 34 | 35 | 36 | 37 | 38 | 39 | 40 | 41 | 42 | 43 | 44 | 45 | 46 | 47 | 48 | 49 | 50 | 51 | 52 | 53 | 54 | 55